07/02/2025

Berita Terkini

berita update dan terpercaya

Dinas Kominfotik Kaur, Gelar Sosialisasi Bahaya “Hoax” Bersama Jurnalis

2 min read
“Poto Iksan, BT.M/ Asman Suhadi, Ketua PWI Prov,da Ketua PWI Kab. kaur Saat membuka Acraa pada Minggu 11/04/21”

Berita Terkini, Kaur -~Pemerintahan Daerah Kabupaten Kaur melalui Dinas Komunikasi Informatika Statistik dan Persandian Kabupaten Kaur menggelar pelaksanaan pelatihan atau Sosialisasi Kepada Jurnalistik yang ada di Kabupaten Kaur Bekerja Sama dengan Persatuan Wartawan Indonesia {PWI} Kabupaten Kaur Dengan Tema  “Peran Serta Masyarakat melawan Hoax, Demi Terjaganya Kehidupan Masyarakat Yang Kondusif” bertempat di Gedung Kominfotik  Minggu 11/04/21

Sosialisasi tersebut dibuka Oleh Kepala Dinas Kominfotik dan dihadiri oleh Ketua PWI Provinsi Bengkulu dan seluruh peserta dari berbagai media, baik itu media cetak, Elektronik dan Online

Pada kesempatan tersebut Zaky Antoni, SH, MH ketua PWI Bengkulu yang juga selaku Narasumber pada acara tersebut menegaskan seluruh wartawan yang melaksanakan tugas peliputan wajib lolos Uji Kompetensi Wartawan (UKW). supaya menjadi wartawan yang berkualitas, selalu berimbang dalam menyajikan informasi kepada Publik ungkapnya

“PWI siap bekerjasama menyelenggarakan UKW. Sehingga, semua wartawan memiliki kesempatan untuk ikut uji kompetensi,” ujar Zaky Antoni.

Ke depan, PWI dan Kominfo akan memfasilitasi kegiatan UKW. Mengingat, UKW adalah wajib bagi seluruh wartawan. Kalaupun tidak ada di daerah, maka dapat ikut UKW di daerah terdekat yang mudah dijangkau. Oleh karenanya, PWI akan terus berupaya menyelenggarakan UKW bagi wartawan.

“Diharapkan, media dapat mengikutsertakan wartawannya ikut UKW,” tegas Zaky Antoni.

Asman Suhadi ,ST memaparkan kegiatan ini bekerjasama dg PWI Bengkulu bertujuan untuk meningkatkan kemampuan profesionalisme jurnalis, sehingga menyajikan pemberitaan yang edukatif, produktif dan menyejukkan, dan tak kalah pentingnya untuk menghindari pemberitaan yang Hoax. lanjut dia kita akan usulkan untukmengadakan UKW yang pelaksanaannya di Kaur ini Paparnya

{Iksan}

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *