Ortu Siswa SD-SMP PKLK Kaur Keluhkan Buku Rekening Bantuan PIP di Simpan Oleh Guru Sekolahnya.
2 min read
KAUR, || BT.M — Sepertinya potret dunia Pendidikan Kabupaten Kaur sedang tidak baik-baik saja, pasalnya dalam pantauan media ini di lapangan banyak sekali temuan dan keluhan masyarakat terkait dunia pendidikan yang di alamai masyarakat, mulai dari banyak di temukan sekolah yang tidak layak di huni, beli kursi Dalam Penerimaan Peserta Didik Baru {PPDB} {masing-masing bawa kesekolah red}, hingga program bantuan berupa uang {PIP}.
Salah satunya Seperti di alami siswa -siswi SD-SMP. Sekolah Pendidkan Khusus Layanan Khusus {PKLK} Satu Atap {Satap} Kaur yang terletak di Pondok Pusaka Kecamatan Kaur Selatan. pasalnya orang tua wali murid merasa kecewa buku rekening bantuan mereka tidak di pegang oleh siswa yang bersangkutan yang telah mendapatkan bantuan Program Indonesia Pintar {PIP} tersebut, melainkan di simpan oleh dewan guru.
“ya pak memang anak kami mendapatkan bantuan PIP 4.50.000,- tapi buku rekening nya tidak di kasihkan oleh guru mereka, entah apa alasan mereka untuk menahan buku rekening anak kami,” keluh orang tua Wali murid yang enggan menyebutkan namanya kepada Media ini Rabu siang 10/07/24
Sumber mengaku kalau tidak salah seluruh siswa yang mendapatkan batuan tersebut buku rekening bantuan tersebut di simpan alias tidak di berikan.
“bahkan bukan itu saja anak saya selama kelas satu sampai kelas 6 cuma sekali mendapatkan bantuan, dalam setahun cuma satu kali di berikan, padahal selama setahun bantuan tersebut dua kali menerima, bahkan anehnya yang mendapatkan bantuan kebanyakan orang-orang kaya yang ekonomianya mapan, padahal masih banyakyang layak mendapat” imbuhnya
Sementara Kepala Sekolah {Kepsek} SD-SMP-PKLK Kaur Zainudin Sinaga saat di konfirmasi via Chat WA mengaku kalau “bahwa buku rekening Tabungan itu di simpan setelah pencairan, karna kalau anak yang pegang di asrama takut hilang, beda dengan anak-anak pada sekolah Reguler,’jelasnya Rabu 10/07/24
Di tanya terkait siswa menerima dalam setahun cuma satu kali kepsek menjelaskan “Kalau yang terima itu tergantung dari pusat langsung. setiap dana PIP masuk ke rekening anak-anak itu akan di cairkan,”paparnya.
{**}