Rapat Musrenbangdes Muara Jaya Tampung Aspirasi dan Sepakati Beberapa Usulan Masyarakat.
2 min read
KAUR, || BT.M — Dalam rangka mewujudkan pembangunan dan kesejahteraan Desa, pemerintahan Desa (Pemdes) Muara jaya mengadakan rapat musyawarah rencana pembangunan Desa (Musrenbang desa) bertempat di kediaman Kepala Desa (Kades) Senin 30/1/23.
Giat tersebut dihadiri dan langsung di buka oleh kepala Desa (Kades) Edi Ismail, seluruh perangkat Desa, seluruh anggota BPD, pendamping Desa, Pendamping Lokal Desa, Babinkhamtibmas, tokoh masyarakat.
Adapun hasil dari rapat tersebut ada beberapa Item yang di diusulkan, antara lain.
Pembangunan rabat beton,
Pembuatan WC, pengadaan budidaya bibit lele, perehaban pipa air bersih, Bimbingan Teknis (Bimtek) perangkat Desa dan BPD, pengadaan sarana perasarana pelatihan Linmas, kegiatan karang taruna perlombaan Bola putsal antar anak-anak tingkat SMP dan SD.
Dalam penetapan dari hasil rapat Musrenbangdes ini memang benar-benar dari kesepakatan antara masyarakat, dan BPD, tokoh tokoh Desa dan pemerintahan sekaligus di saksikan dari pendamping Lokal desa.
Dalam kegiatan rapat tersebut yang menjadi pembahasan pokok berkaitan tentang BLT, dikarenakan untuk penerima BLT pada tahun 2023 ini di evaluasi ulang di karnenakan untuk penerima BLT tahun ini harus berdasarkan keriteria kemiskinan Exrem.
Sehingga untuk penerima BLT pada tahun ini terdapat pengurangan di karenakan menurut penilaian dari Tim seleksi sudah banyak masyarakat yang sudah tidak memenuhi kriteria lagi.
Dalam kesempatan rapat tersebut Kades Edi Ismail menghimbau, “agar kiranya masyarakat ikut bersinergi dan mendukung dalam pembangunan di desa kita cintai ini hinga dapat berjalan dengan baik dan sukses, sehingga kegiatan berskala perioritas yang kita usulkan ini dapat menjadikan Desa Muara Jaya ini menjadi Desa Unggulan” Sampainya.
Pewarta (OXI)