Bangunan Jalan dan Irigasi Suka Raja Sudah Sesuai Harapan Masyarakat.
3 min readTETAP, || BT.M — Pemerintah Desa (Pemdes) Suka Raja Kecamatan Tetap Kabupaten Kaur pada tahun 2024 ini membangun Jalan Usaha tani. Yang terletak di penghubung antara Desa Sukaraja dengan Desa Sinar Pagi yang sering di sebut Padang keliki.
Pembangunan jalan tersebut sudah sesuai dengan hasil Musdes beberapa bulan lalu, berdasarkan prioritas penggunaan dana desa.
Kades Suka Raja Membantah jika ada informasi miring tentang pengelolaan dana desa Suka Raja tidak terbuka.
“Itu tidak benar karena apa yang kita kerjakan sudah sesuai petunjuk dan prioritas penggunaan dana desa,” tegas kades Henri kepada wartawan Senin 30/07/24.
Di katakan kades kenapa saya katakan tidak lah benar karna papan informasi sudah di pasang di tempat pekerjaan untuk anggaran 2024.
“Ya saat ini sedang proses pengerjaan pembangunan.
Dana tersebut bersumber dari DD tahun anggaran 2024 yang berjumlah Rp.235.336.000 yang di peruntukan untuk pembanguan jalan dan saluran irigasi sekaligus penghubung antar dua Desa Sukaraja dan Padang keliki Desa sinar pagi kec kaur selatan, dan pekerjaannya di kerjakan oleh masyarakat setempat,” ujar kades.
APBDes di pasang di dalam kantor, jika masyarakat mau melihat silahkan datang saja di kantor.
“Memang sengaja papan informasi APBDes di pasang di dalam kantor tidak di pasang di luar kantor. karena kantor Desa Sukaraja bergandengan dengan PAUD. takut di di rusak anak-anak,” tutup kades.
Salah satu warga Padang keliki desa Sinar Pagi Win warga yang tinggal di Padang keliki mengucapkan terima kasih kepada pemdes Sukaraja yang telah membangun jalan penghubung antara Padang keliki ke Sukaraja, yang mana sebelum ada nya pembangunan saluran irigasi ini kami Padang keliki merasa kesulitan andai ada hajatan di Sukaraja terpaksa berjalan dengan harus keliling.
“Ya saat ini kami sudah dekat untuk berkunjung dengan sanak saudara kami yang ada di Sukaraja semoga pekerjaan pembangunan ini Berjalan dengan baik dan lancar,” ucapnya tutup nya.
Sementara ketua BPD saat di hubungi wartawan ia membantah jika pengelolaan anggaran dana desa Suma Raja tidak transparan.
“Ya kita membantah tuduhan bahwa dana desa Suka Raja tidak terbuka, sejauh ini sangat terbuka dalam segala hal andai ada program apapun itu di pastikan melalui musyawarah, jadi kalu ada yang menyatakan tidak transparan itu tidak lah benar kami selaku bekerja sama yang baik untuk mensejahterakan masyarakat,” ungkap nya.
Ketua BPD Suka Raja berharap kepada segenap masyarakat khusus nya Desa Suka Raja mari kita bekerja sama yang baik untuk menggapai cita-cita Sukaraja maju dan bersatu, andai ada kekurangan kami dari pemerintahan mengharapkan kritikan demi untuk ke majuan bersama,” Pungkasnya.
Dari hasil pantauan media berita terkini di lapangan terkait dengan pemberitaan masalah info Grafik APBDES yang dari awal Rialisasi sudah di pasangkan di ruang tamu Dalam kantor Sukaraja.
Pewarta: Dahli Botak.